
MERANGIN – Sat Samapta Polres Merangin melaksanakan Jumat Curhat bersama para guru SMA N 6 Merangin, Jumat (7/2/25)
Kegiatan Jumat Curhat ini dilakukan, disamping untuk menyerap informasi tentang apa yang terjadi dan yang dikeluhkan oleh para Guru terkait dengan hal-hal yang menyangkut Kamtibmas di lingkungan sekolah, agar bisa dilakukan deteksi dini.
Kasat Samapta Polres Merangin IPTU Rusdianto mengatakan, Jum’at curhat ini kami kami laksanakan bersama pihak sekolah dimana kegiatan ini untuk menyerap berbagai informasi dari dewan guru berkaitan harkamtibmas.
“Kami ingin mendengar keluhan dan masukan para guru terutama masalah pelajar,” kata Iptu Rusdianto
Ia juga menyampaikan terkait permasalahan yang sering terjadi pada siswa siswi. Bersama pihak Guru agar terus mengawasi anak didik dalam bermedia sosial sehingga terhindar dalam pergaulan dan tindak pidana,
“Kepada dewan guru untuk menyampaikan kepada siswa siswi apabila pulang agar tidak berkompoi dan jaga keselamatan serta tidak melanggar lalu lintas,” ujarnya
