Merangin-Untuk memberikan rasa aman dan nyaman selama mudik lebaran tahun 2025, Polres Merangin akan menyiapkan 5 pos, dimana terdiri dari 1 pos pelayanan dan 4 pos pengamanan yang bakal di sebar di sepanjang jalan lintas Sumatera.
Kabupaten Merangin, Jambi yang dilintasi jalur lintas Sumatra dipastikan arus mudik bakal ramai untuk tujuan Sumatera Barat, Sumatera Utara, Aceh hingga Pekan Baru dan sebaliknya, sehingga keberadaan pos pelayanan dan pos pengamanan sangatlah penting.
Kapolres Merangin AKBP Roni Syahendra melalui Kabag Ops Polres Merangin Kompol Agus mengatakan jika lima pos tersebut tersebar di sepanjang jalan lintas sumatera.
“Ya ada 5 pos, 1 pos pelayanan berada di Sungai Ulak, dan 4 pos pengamanan berada di Pamenang, pasar bawah bangko, Sungai Manau dan Tabir”jelas Kompol Agus Jumat (21/3/2025).
Lebih lanjut dia mengatakan jika dari lima pos tersebut pihaknya melibatkan 261 personil gabungan.
“Dari Polri ada 156 personil, TNI 20 personil, Dishub 20 personil, Dinkes 20 personil, Satpol PP 20 personil dan Ormas 25 personil. Disetiap pos, Kita juga menyiapkan tempat untuk istirahat bagi pemudik yang kecapekan dan kelelahan”Pungkasnya.
