Merangin – Kapolsek Tabir Selatan bersama anggota dan yayasan pundi amal jumat berkah Tabir Selatan memberikan bantuan kepada masyarakat kurang mampu, di Jl. Gurami RT. 02, Desa Muara Delang Kecamatan Tabir Selatan, Jumat (24/1/25)
Kapolsek memberikan bantuan kepada Mbah Sarmuti (59) merupakan seorang janda yang di tinggal meninggal suaminya dan hidup bersama seorang anak laki laki yang bekerja serabutan untuk biaya hidup sehari hari
Mbah Sarmuti tidak bisa bekerja dikarenakan sakit stroke dan tidak bisa berjalan yang kesehariannya hanya bisa duduk serta tidak bisa berobat karena keterbatasan ekonomi dan mengharapkan belas kasihan dari tetangga sekitar. Mbah Sarmuti mengharapkan sekali bantuan dari desa maupun donatur untuk meringankan beban hidupnya yang terkendala permasalahan perekonomian dan kesehatan.
“Kegiatan sosial ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya bagi mereka yang membutuhkan,” ucap Kapolsek Tabir Selatan, AKP Fatkur Rohman.,S.H.,MH
Kapolsek menyampaikan, kegiatan ini adalah bagian dari program Jum’at Berkah yang rutin dilakukan oleh Polsek Tabir Selatan. Tujuannya adalah untuk berbagi kebahagiaan dan mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.
“Kami berharap melalui kegiatan ini, tidak hanya meringankan beban masyarakat, tetapi juga semakin mendekatkan kami sebagai anggota Polri dengan warga. Ini adalah salah satu bentuk pelayanan dan pengabdian kami kepada masyarakat,” ujar Kapolsek
Mbah Sarmuti yang menerima bantuan terlihat antusias dan mengapresiasi kegiatan tersebut dan menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian yang diberikan oleh Polri.
“Kami sangat terbantu dengan adanya bantuan ini, apalagi dalam kondisi sulit seperti sekarang, terimakasih pak polisi,” ucap mbah Sarmuti
