Nanang Fahrurozi, Jambi
Kerinci-Gempar, Penemuan mayat
Mengapung di Sungaipenuh kembali terjadi. Kali ini, Sesosok mayat ditemukan di bendungan PLTA Batang Merangin, Jambi pukul 9.00 WIB Senin pagi (26/2/2024).
Diketahui mayat berjenis kelamin laki-laki itu terlentang tengah air bendungan dengan kondisi tubuh sudah dibalut plastik hitam.
Kapolsek Batang Merangin Iptu Julisman membenarkan adanya penemuan mayat tersebut. Kapolsek mengatakan mayat tersebut belum diketahui pasti identitasnya.
“Iya penemuan mayat dengan jenis kelamin laki-laki ditemukan di dam PLTA Kerinci di dusun bedeng IV desa batang merangin hari senin tanggal 26 Februari 2024 sekira pukul 09.00 wib, ” jelas Kapolsek.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan jika, jasad korban sudah dievakuasi dan dibawa ke puskesmas terdekat.
“Korban sudah kita evakuasi. Jika ada warga yang kehilangan anggota keluarganya bisa menghubungi polsek Batang Merangin”pungkasnya.
